ASUS ExpertBook B3000 Detachable, Laptop Sekaligus Tablet yang Cocok Untuk Pekerja Digital

By Fery Arifian - 12/18/2022

ASUS ExpertBook B300 Detachable by feryarifian.com

Tepat setahun sudah saya terjun ke dunia digital marketing dan menjadi bagian dari pekerjaan yang 5 tahun belakangan sedang eksis ini. Jadi pekerja digital memang menuntut saya buat mobile dan harus serba cepat, karena kalau meleset dikit aja pasti deadline bakalan numpuk dan terpaksa kerja lembur sampai malam.

That's why, saya sering banget kewalahan karena workload saya yang makin hari tidak berkurang dan malah bertambah. Ditambah lagi kalau laptop lama yang sudah saya gunakan semenjak kuliah suka banget gak bisa diajak kompromi. Tiba-tiba lelet, harus on charging terus, dan beratnya bikin punggung cekot-cekot karena ukurannya gede banget.

Sampai akhirnya saya menemukan laptop yang bisa dibilang lebih mirip kayak tablet sih. ASUS ExpertBook B3000 Detachable.

Literally, it's not really a laptop tapi lebih ke tablet sih. Makanya ASUS sengaja ngasih embel-embel 'detachable' di belakang seri perangkat ini, yang artinya "bisa dilepas'.

Review ASUS ExpertBook B3000 Detachable

ASUS ExpertBook B300 Detachable by feryarifian.com
Fitur ASUS ExpertBook B3000 Detachable

Secara ukuran, perangkat ini enak banget buat dibawa ke mana-mana, terlebih buat para pekerja digital yang mobilitasnya tinggi kayak saya. Pagi ngantor, siang meeting sama client, malemnya udah di tempat lain. 

Dengan layar yang berukuran 10,5 inch, dan berat hanya 590 gr aja bikin perangkat ini enak buat diajak mobile. Bahkan kalau udah males bawa tas, saya biasanya naruh laptop ini di dalam jok motor. Tapi jangan ditiru ya, karena menghindari risiko laptop terbentur dan terombang-ambing.

Sedangkan dari sisi chipset-nya, perangkat ini sudah dibekali dengan processor canggih yaitu Qualcomm Snapdragon 7C Gen 2 Compute Platform dan sudah dibekali juga dengan Qualcomm Adreno GPU 618 sebagai chip grafis terintegrasi. Oleh karenanya, penggunaan chipset ini dapat menghemat baterei hingga 21 jam lamanya jika digunaka secara normal. Sebuah solusi buat pekerja digital yang males bawa charger dan nyari colokan kabel.

Dilengkapi pula dengan layar beresolusi 1920x1200 dengan rasio 16:10 untuk meningkatkan produktivitas penggunanya. Dilengkapi juga dengan stylus pen dan layar touchscreen sehingga perangkat ini juga sangat cocok digunakan untuk pekerja digital yang butuh akses layar touchscreen dan bantuan stylus pen.

RAM-nya berkapasitas 8GB dan terpasang secara on-board. Sementara storage-nya juga tidak begitu besar, yaitu menggunakan eMMC 128GB. Tentunya supaya bisa menghadirkan desain yang super ringkas.

Tersedia juga port 1x USB 3.2 Gen, 1 Type-C support display + power delivery dan 1x 3.5mm Combo Audio Jack. Sedangkan konektifitasnya menggunakan Wi-Fi 5(802.11ac) dan Bluetooth 5.1.

Dilengkapi dengan dua kamera, di bagian depan 5 MP dan di bagian belakangnya yaitu 13 MP. Kapasitas baterainya 38Wh, dan bisa dipakai beraktivitas dengan waktu yang cukup lama.

Fitur Keren ASUS ExpertBook B3000 Detachable Lainnya

Fitur ASUS ExpertBook B3000 Detachable
ASUS ExpertBook B3000 Detachable yang bisa dilepas dan portrait mode

Selain chipset-nya yang canggih, dan ukurannya yang ringkas banget, perangkat ini juga menawarkan fitur dan keunggulan lain seperti anti-bacterial keyboard yang juga bisa dilepas. Expertboard perangkat ini sudah dilengkapi dengan bahan material anti-bacterial sehingga mendukung penggunanya untuk tetap clean dan terjaga dari bakteri. 

Selain itu, fitur terkini AI Noise Cancelation juga ikut hadir di perangkat ini. Fitur ini memungkinkan meredam suara bising ketika sedang melakukan meeting online. Sehingga pengguna dapat berkomunikasi lebih lancar saat online meeting.

ASUS Gathering di Malang

Gathering Blogger Malang ASUS ExpertBook B3000 Detachable
Attending Gathering Blogger bersama ASUS Indonesia

Di penghujung Desember 2022 ini, saya dapat kesempatan buat ikut gathering ASUS kembali setelah 3 tahun yang lalu pernah diundang juga buat datang ke gathering ASUS.

Baca Juga: Idaman Para Content Creator, ASUS VivoBook Ultra A412 Siap Dukung Langkah Kreatifmu!

Hadir dengan konsep dan produk inovasi barunya, pada acara gathering kali ini ASUS kembali memperkenalkan produk unggulnya dan beberapa fitur andalan ASUS ExpertBook B3000 ini.

Pada acara gathering ini, banyak materi dan insight yang saya dapatkan. Terutama ketika materi alasan kenapa harus menggunakan ASUS ExpertBook B3000 sebagai daily device-nya content creator dan pekerja digital.

Nah, yang paling seru juga ada reels competition di penghujung acara yang akan membawa pulang ASUS ExpertBook B3000 jika berhasil keluar sebagai juara 1. Seketika jiwa kompetitif saya tertantang dong.

Dan, saat akhir acara akhirnya diumumkan reels competition ini. Sampai akhirnya nama saya keluar sebagai juara 1 dan berhasil membawa pulang ASUS ExpertBook B3000 ini!

ASUS Gathering Malang
Yeay menang juara 1 dan dapet ASUS ExpertBook B3000 (Photo by Mas Ihwan)

Sumpah nggak nyangka banget dong bisa dapet perangkat canggih yang jadi inceran banyak orang ini. Seneng dan terharu banget.

Nah, buat yang penasaran reels yang saya bikin ketika acara gathering, bisa disimak di bawah ini ya!

Kesimpulan

Laptop sekaligus tablet ini menurut saya sangat cocok digunakan oleh para pekerja digital. Terlebih yang membutuhkan perangkat ringkas dan praktis di bawa ke mana pun, dengan fitur canggih, dan baterei yang tahan lama.

Oleh karena itu, saya merekomendasikan laptop ini untuk digunakan sehari-hari sebagai perangkat utama dalam bekerja ataupun sekadar untuk hiburan seperti menonton Netflix dan scrolling media sosial.

Dengan harga 7 jutaan saja, menurut saya fitur dan kecanggihan perangkat ini sangat worth it dan worth to buy.

  • Share:

You Might Also Like

2 komentar

  1. Selamat Fer, akhirnya ndak sakit punggung lagi soalnya laptopnya sudah lebih ringkes~

    BalasHapus
  2. Asus keren banget, makin berinovasi, kan jadi pengen kalau gini
    ringan dan compact, kalau dibawa dinas luar kota atau traveling pas banget ini

    BalasHapus

Comments