Lagi-lagi partner makan saya, Aldike pagi-pagi buta sudah nge-WA saya dengan todongan "nanti siang free gak? mau diajak makan nih bareng anak-anak foodies". Karena memang saya nggak pernah bisa nolak ajakan buat makan, ya saya iyain aja. Kalau enggak pasti saya nggak bakal ditawarin lagi sama Aldike buat makan hehe.
Kali ini saya, Aldike, mas Yuwono dan kawan-kawannya diundang buat review di Endorse Cafe. Undangan kali ini dalam rangka event road to Jajalanan. Event yang dibuat Kulinermlg ini nantinya bakal diadain 1 April 2018 mendatang. Dan bakal jadi event Culinary Race Pertama di Kota Malang. Karena saya nggak mau ketinggal event yang kayaknya seru banget ini, jadi saya udah daftar dong!
Endorse Cafe ini letaknya ada di daerah Sawojajar, jadi sedikit agak jauh dari daerah tempat tinggal saya yang ada di Tlogomas. Kita janjian jam 2 dan ajaibnya jam 3 baru ngumpul semua. Udah nggak kaget ya sama jam Endonesah hehe.
Tanpa lama-lama kita disuguhi beberapa menu recommended yang ada di Endorse Cafe ini. Ada Ayam Saus Telur Asin, Ayam Saus Dabu-dabu, Ayam Sambal Bawang, Ayam Spicy Tomato, Baked Pasta, Nasi Goreng Jepang, dan Gyoza. Wagelaseh ini banyak banget, tapi karena kita berenam, dan dateng dengan perut kosong ya pasti bakal abis lah.
![]() |
Ayam Saus Dabu-dabu |
![]() |
Ayam Spicy Tomato |
![]() |
Baked Pasta |
Beberapa menu minuman seperti Avocado Mousse, Chocolate Mousse, dan Greentea Mousse juga muncul. Yang pastinya menu minumannya udah bikin nggak sabar banget buat diteguk. Apalagi cuaca Malang hari itu lagi cerah banget.
Dari beberapa menu makanan, saya paling suka sama Ayam Sambal Bawangnya. Sumpah ini tuh juara daripada beberapa menu dengan olahan ayam yang lain. Saya kurang suka aja sama rasa Nasi Goreng Jepangnya karena saya nggak terlalu suka rasa ayam katsu dan sausnya. Apa karena lidah saya lidah kampungan kali ya, jadi lebih suka sama Ayam Sambal Bawangnya hehe.
![]() |
Nasi Goreng Jepang |
![]() |
Gyoza |
Eh, ada yang unik nih. Gyoza! Saya baru kali ini makan pangsit yang populer banget di Jepang ini, padahal pas browsing-browsing makanan ini tuh asalnya malah dari Cina. Gyoza ini terbuat dari beberapa sayuran seperti kubis, bawang putih, dan daging ayam yang dicincang. Rasanya nggak jauh beda sama siomay biasanya, cuman tekstur kubisnya kerasa banget. Apalagi rasa sausnya juga enak, walaupun Aldike nggak suka sama rasanya.
Next, yang paling atraktif itu Avocado Mousse-nya! Awalnya saya nggak paham ini kok ada gelas kecil berisi cairan item yang dateng bareng Avocado Mousse? Dan ternyata gelas kecil itu tuh Espresso. Espresso ini nantinya bakal dituang ke dalam gelas Avocado Mousse. Wih!
![]() |
Avocado, Greentea, dan Chocolate Mousse |
![]() |
Ini nih atraksi yang ditung-ditunggu! Menuang espresso ke dalam gelas Avocado Mousse |
Karena penasaran saya akhirnya nyoba gimana rasanya. Rasanya..... hmmm Alpukatnya kerasa di awal, coklat mousse-nya kerasa di tengah, ending-nya espresso-nya juga kerasa banget. Bisa dibilang minuman ini agak berat di perut ya, karena bikin kenyang juga. Tapi rasanya unik dan baru aja menurut saya, baru kali ini minum jus buah yang dicampur sama kopi. Avocado Mousse ini ternyata menu baru yang recommended di sini.
Dari beberapa sajian minuman, saya juga suka sama Chocolate Mousse-nya. Enak! Rasanya kayak susu bayi rasa coklat gitu (?) Nggak tau kenapa ketika nyobain Chocolate Mousse-nya langsung kepikiran kesitu. Ketauan deh kalo pernah ngemilin susu bayi haha.
![]() |
Suasana di dalam Endorse Cafe |
![]() |
Mural di Endorse Cafe juga bagus buat foto-fot0 |
Suasana cafe ini juga nyaman dan warm, enak juga buat me time atau bareng-bareng ke cafe ini. Harga menu-menunya juga pas banget buat kantong-kantong pelajar, rata-rata under 20k. Dan dapet makanan dengan rasa yang enyak, kayaknya saya bakal sering-sering ke sini deh.
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Harga Menu Endorse Cafe:
Ayam Saus Telur Asin 19k
Ayam Saus Dabu Dabu 17k
Ayam Sambal Bawang 17k
Ayam Spicy Tomato 21k
Baked Pasta 18k
Nasi Goreng Jepang 17k
Gyoza 16k
Chocolate Mousse 18k
Green Tea Mousse 18k
Avocado Mousse 20k
Rates:
Place: ★★★
Price: ★★★★
Taste: ★★★★
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Endorse Cafe
Jalan Danau Maninjau Selatan II Blok D1 - D26, Sawojajar, Kedungkandang, Sawojajar, Kedungkandang, Kota Malang, Jawa Timur 65139
Buka Senin - Minggu: 08.00 - 22.00 Jumat. : 14.00 - 22.00
Instagram: @endorsecafe
Spot Instagramable Klenteng Sam Poo Kong, Wajib Kesini Saat Berkunjung Ke Semarang!
By Fery Arifian - 3/17/2018
(REVIEW) Menginap Semalam di RedDoorz Plus Near Sam Poo Kong, Hotel 100 Ribu-an di Semarang!
By Fery Arifian - 3/13/2018
Melihat Sunrise di Bukit Cinta Pananjakan Bromo, Sebuah Hadiah Untuk Diri Sendiri
By Fery Arifian - 3/07/2018
Semua orang pasti pengen ke Bromo, nggak peduli itu wisatawan lokal ataupun wisatawan mancanegara. Bromo selalu ramai ketika peak season dan bahkan nggak pernah sepi walaupun hari-hari biasa.
Saya yang orang Malang asli bisa dibilang nggak bakal bosen kalau diajak ke Bromo lagi. Bromo selalu punya daya tarik yang bikin kita pengen kesana dan kesana lagi. Bulan Februari tanggal 16 kemarin, saya dan 5 orang teman sepakat untuk berangkat ke Bromo. Saat itu memang bertepatan dengan libur Imlek dan disusul libur panjang. Dan bertepatan juga dengan ulang tahun saya yang ke 22. Keliatan deh tuanya haha.
Ingin Memajukan Indonesia? Jadi Travel Blogger Aja! #MenujuIndonesiaMaju
By Fery Arifian - 3/02/2018
Inilah 3 Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Website Pribadi #WaktunyaMoveOnSob
By Fery Arifian - 3/01/2018
Di jaman serba digital seperti sekarang ini, apapun musti dilakukan dengan bantuan teknologi. Dari hal terkecil misalkan buat bangun pagi aja sekarang kita setiap hari masih mengandalkan alarm dari smartphone. Walaupun nggak semua orang masih bergantung sama alarm sih, tapi untuk orang yang suka begadang dan sering telat bangun kayak saya, alarm tuh ngebantu banget.