Review Shower Scrub Scarlett Whitening Jolly, Freshy, dan Charming Edition
By Fery Arifian - 12/12/2021
Sebagai orang yang berkecipung di dunia industri kreatif, mobilitas yang serba padat bakal jadi makanan sehari-hari. Belum lagi kalau jarak rumah ke kantor lumayan jauh. Musti panas-panasan nyetir motor dan bergelut dengan deru mesin serta asap kendaraan di jalan.
Makanya kadang ngerasa kalau kulit tangan jadi belang dan kusam. Padahal performa dan penampilan yang dituntut untuk always looking good juga dibutuhkan saat meeting dan deal done dengan client kerjaan.
Bisa dibilang, bakal malu kalau lagi ketemu client tapi sadar kalau punya kulit kusam dan tangan belang. That's why, skincare dan perawatan tubuh rutin itu sekarang bukan cuman jadi kebutuhan cewek doang, cowok pun juga.
Sudah dari awal tahun ini, saya sudah mencoba berbagai produk perawatan kulit. Tapi entah kenapa saya tetap jatuh hati dengan Scarlett Whitening.
Ngomongin soal Scarlett Whitening, saya bahkan sudah pernah menuliskan review-nya dari sudut pandang saya sebagai cowok. Karena Scarlett Whitening juga cocok kok dipakai sama cowok.
BACA JUGA:
Nah, pada postingan kali ini saya ingin memberikan review singkat setelah beberapa hari menggunakan produk Shower Scrub Scarlett Whitening varian baru. FYI, varian baru yang akan saya review ini di-launching sekitar akhir tahun 2021. Saya memesan produk Shower Scrub Scarlett Whitening ini di awal bulan Desember 2021.
Tiga produk Shower Scrub yang akan saya review adalah varian Jolly, Freshy, dan Charming.
Brightening Shower Scrub Jolly
Brightening Shower Scrub Jolly |
Shower Scrub Jolly ini warnanya pink. Perpaduan aroma Coffee, Jasmine, Cedar Wood dan Vanilla. Menurutku varian Jolly ini cocok buat yang suka aroma-aroma wangi yang strong. Karena wanginya strong, jadi bakal nempel lama di kulit.
Brightening Shower Scrub Freshy
Brightening Shower Scrub Jolly |
Shower Scrub yang satu ini warnanya kuning keputihan. Dengan kemasan berwarna kuning, seolah-oleh bakal bikin aroma badan fresh lagi sama seperti namanya, Freshy.
Brightening Shower Scrub Charming
Scarlett Whitening Brightening Shower Scrub Charming |
Warnanya ungu ngejreng banget. Dan aromanya juga strong sama seperti Jolly. Tapi aroma strong-nya nggak yang nusuk atau murahan. Tetep wangi elegan.
Manfaat Menggunakan Shower Scrub Scarlett Whitening
Dengan memakai shower scrub Scarlett Whitening setiap harinya, kotoran yang ada pada kulit bakal terangkat secara optimal karena mengandung
butiran scrub yang halus dan tidak menyebabkan iritasi. Kemudian juga dapat mengembalikan kelembapan dan juga mencerahkan kulit.
BACA JUGA:
Kandungan Pada Produk
Sudah dipastikan kalau semua produk Scarlett Whitening mengandung Glutathione yang jaran ditemukan pada produk perawatan kulit di pasaran. Kandungan Glutathione ini terbukti ampuh untuk mencerahkan dan meratakan warna kulit, meningkatkan kelembapan dan elastisitas kulit, memberikan perlindungan dari radikal bebas, serta kandungan anti-oksidannnya dapat membuat kulit lebih
kuat, sehat, dan terlihat lebih glowing.
Ada juga kandungan Vitamin E yang dapat membantu mengurangi peradangan, membantu pembentukan kolagen, meningkatkan kelembapan dan elastisitas kulit, mempercepat regenerasi kulit, mencegah kerusakan kulit, serta melindungi kita dari kanker kulit.
Gak cuma itu aja, ada juga Collagen yang terkandung di dalamnya. Collagen juga terbukti dapat meningkatkan elastisitas kulit, meningkatkan kelembapan kulit, memperlambat penuaan, serta mengurangi kerutan pada kulit.
Cara Penggunaan
- Gunakan shower scrub ke seluruh tubuh secara merata sambil di gosok secara perlahan
- Bilas dengan air hingga bersih
- Dapat digunakan setiap hari
Nah, informasi tambahan aja nih. Scarlett Whitening juga sudah terverifikasi BPOM dan dinyatakan aman. Jadi nggak bakal ada kandungan zat-zat berbahaya di dalamnya.
Produk Shower Scrub ini juga dapat digunakan untuk semua jenis kulit lho. Tapi disarankan digunakan untuk di atas usia 13 tahun ya. Dan yang paling penting, produk ini juga aman digunakan Ibu Hamil dan Ibu Menyusui.
Jadi, kamu tertarik coba varian yang mana? Atau bahkan kamu sudah coba semuanya?
0 komentar
Comments